Mengenal Route Laravel

Ariadi Ahmad
3 min readJul 29, 2021

--

Halo Semua, Perkenalkan nama saya ariadi ahmad, kali ini kita akan membahas salah satu hal yang penting juga di laravel yaitu route. jadi mari kita bahas tentang route.

Apa sih itu Route laravel?

Route laravel adalah sebuah jalur transfer data. route di laravel juga merupakan titik persinggahan data sebelum menuju ke controller ataupun sebaliknya. bisa di bilang route ini adalah jembatan penghubung untuk saling berkomunikasi antar client dan aplikasi.

Mengenal route di laravel

route laravel berada pada folder routes

Di folder routes sendiri terdapat banyak file dan yang paling sering kita gunakan yaitu web.php dan api.php, sebenarnya masih ada dua tapi kita tidak bahas dulu. kita akan bahas yang paling sering kita gunakan.

web.php adalah route yang di sediakan oleh laravel untuk berkomunikasi antar view dan controller melalui jalur http.

api.php adalah route yang di sediakan laravel untuk membuat api.

ayo kita masuk ke web.php

Saat kalian masuk pertama kali web.php kalian akan menemukan route yang pertama ini. apa sih maksud dari ini.

Route::get sendiri artinya kita memanggil class route dan memanggil method get.

‘/’ ini adalah URI yang di tujuh, misalkan nanti disini /users, /customer dll

function ini adalah action apa yang akan kita lakukan ketikan kita menuju URI tersebut

Cara menghubungkan view dan controller ?

untuk cara menghubungkanya kalian bisa menuliskan seperti ini

Route::get(‘common-customer’, ‘CommonCustomerController@index’)->name(‘common_customer.index’); -> laravel 7 ke bawah

Route::get(‘common-customer’,‘[CommonCustomerController::class,’index’)->name(‘common_customer.index’); -> laravel 8 untuk laravel 8 kalian wajib memanggil Use App\Http\Controller\CommonCustomerController;

maksud dari ini adalah saya punya uri menggunakan method get dengan nama common-customer dan saya ingin menuju CommonCustommerController dengan method index dan saya ingin menamainya dengan common_customer.index seperti itu.

Method yang di sediakan Route Laravel

Route::get untuk method get

Route::post untuk method post

Route::put untuk method update

Route::delete untuk method delete

sebenarnya masih ada tapi ini yang sering kita pakai.

Resource di laravel

Jadi jika kalian membuat controller dengan menggunakan resource laravel maka kalian bisa membuat route seperti ini.

Route::resource(‘/common-customers’,CommonCustomerController::class);
untuk melihat detailnya kalian bisa ketik perintah ini di terminal kalian
php artisan route::list untuk menampilkan detail dari route di atas

Paramenter di route

jika kalian misalkan punya uri seperti ini /users/2/detail
cara implementasinya
Route::get(‘/users/{id}/detail, controllernya);

Optional Paremeter di route

jika kalian punya route di yang idnya bisa ada atau tidak kalian bisa gunakan
Route::get(‘/users/{id?}/detail, controllernya);

Middleware Route

jika kalian misalkan punya route dengan menggunakan middleware dan hanya misalkan bisa di akses oleh admin kalian bisa

Route::middleware('admin')->group(function () {
Route::resource(‘/common_customers’,CommonCustomerController::class);
});

Prefix Route

jika kalian misalkan ingin mengroup dan tidak ingin mengulang namanya kalian bisa

Route::prefix('common-customers')->group(function () {
Route::get(‘/’,CommonCustomerController::class,'index');
});
Route::prefix('users')->group(function () {
Route::get(‘/’,UserController::class,'index');
});

Sebenarnya masih banyak banget yang bisa di lakukan di route laravel ini tapi saya hanya membahas yang paling sering kita gunakan. kalau kalian ingin melihat detailnya kalian bisa mengunjungi route laravel. oke sekian dulu teman-teman. kalau punya saran atau perbaikan kalian bisa tambahkan di kolom komentar. Salam Programmer Makassar

--

--